oleh

Jelang Pilkada, Bupati Roby Intens Bagikan Paket Sembako ke Masyarakat

banner 728x90

Medianesia.id, Bintan – Menjelang pelaksanaan Pilkada, Bupati Bintan Roby Kurniawan intens berkeliling membagikan paket sembako kepada masyarakat.

Di dampingi Ketua Lembaga Koordinasi Kesejehteraan Sosial (LKKS) Bintan Hafizha Rahmadhani, Roby menyerahkan 2.200 paket sembako yang di tujukan bagi sembilan Kecamatan.

Penyerahan pertama berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Bintan Timur, dengan penerima berasal dari Kecamatan Mantang, Bintan Pesisir, dan Bintan Timur, sebanyak 650 paket.

Penyerahan berikutnya dilakukan di Aula Bandar Seri Bentan untuk Kecamatan Gunung Kijang, Toapaya, Teluk Bintan, dan Teluk Sebong, dengan total 1.050 paket sembako.

Lokasi terakhir bertempat di Gedung Nasional Tanjung Uban, di mana 500 paket sembako didistribusikan untuk warga di Kecamatan Bintan Utara dan Seri Kuala Lobam.

“Hari ini kita distribusikan 2.300 paket sembako kepada masyarakat di seluruh Kabupaten Bintan, dengan anggaran mencapai Rp399 juta,” ungkap Roby, Selasa (10/9) sore kemarin.

Roby berharap, bantuan sembako ini dapat bermanfaat bagi keluarga penerima, sekaligus memastikan distribusi berjalan lancar dan tepat sasaran.

“Bapak Ibu, mungkin yang diberikan ini tidaklah besar, namun semoga bisa bermanfaat. Semua akan langsung kita distribusikan hari ini. Pak Kadinsos juga tolong pastikan, jika ada penerima yang sakit atau berhalangan hadir, antarkan langsung ke rumahnya,” tegas Roby.

Ia juga menekankan, pembagian sembako ini merupakan bentuk nyata kehadiran pemerintah di tengah-tengah masyarakat, bukan hanya dari sisi pembangunan fisik, tetapi juga melalui bantuan langsung.

“Kita ingin masyarakat merasakan kehadiran pemerintah, sekecil apapun bantuannya. Jangan sampai ada jarak antara pemerintah dan masyarakat,” tambahnya.

Selain membagikan sembako, Roby juga menjelaskan sejumlah program dan progres pembangunan di Bintan. Ia menekankan pentingnya partisipasi masyarakat untuk mendukung jalannya pembangunan di daerah. (Ism)

Editor: Brp

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *