oleh

Formasi CPNS Ini Sepi Peminat, Peluang Lolos Lebih Besar!

banner 728x90

Medianesia.id, Batam – Badan Kepegawaian Negara (BKN) merilis data terbaru terkait jumlah pelamar pada pendaftaran formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun ini. Hasilnya cukup mengejutkan, sejumlah instansi pusat justru mengalami sepi peminat.

Berdasarkan data BKN per 6 September 2024 pukul 20.00 WIB, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan menempati posisi pertama sebagai instansi dengan jumlah pelamar paling sedikit. Dari 65 formasi yang dibuka, hanya 345 pelamar yang mendaftar.

Posisi kedua ditempati oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) dengan 374 pelamar dari 61 formasi.

Posisi ketiga hingga kesepuluh secara berurutan ditempati oleh Setjen Komnas HAM, Sekretariat Jenderal MPR, Badan Riset dan Inovasi Nasional, Badan Pembinaan Ideologi Pancasila, Setjen Wantannas, Badan Nasional Penanggulangan Terorisme, Sekretariat Jenderal Komisi Yudisial, dan Badan Informasi Geospasial.

Dengan jumlah pelamar yang relatif sedikit, peluang bagi para calon pelamar untuk lolos seleksi di instansi-instansi tersebut tentu lebih besar. Namun, para pelamar tetap harus memenuhi seluruh persyaratan yang telah ditetapkan.

Berikut 10 instansi pusat yang paling sedikit pelamarnya:

1. Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (65 formasi): 345 pelamar
2. Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (61 formasi): 374 pelamar
3. Setjen Komnas HAM (38 formasi): 416 pelamar
4. Sekretariat Jenderal MPR (25 formasi): 427 pelamar
5. Badan Riset dan Inovasi Nasional (500 formasi): 460 pelamar
6. Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (53 formasi): 745 pelamar
7. Setjen Wantannas (64 formasi): 838 pelamar
8. Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (194 formasi): 877 pelamar
9. Sekretariat Jenderal Komisi Yudisial (145 formasi): 970 pelamar
10. Badan Informasi Geospasial (82 formasi) 1.107 pelamar.(*/Brp)

Editor: Brp

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *