Medianesia.id, Batam – Kapolresta Barelang, Kombes Zaenal Arifin meninjau Pos Pengamanan (Pos Pam) Wisata Pantai Nongsa, Kelurahan Sambau, Kecamatan Nongsa, Batam.
Kombes Zaenal menegaskan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan pengamanan menjelang puncak arus mudik Lebaran.
Beberapa hal yang menjadi perhatian adalah kehadiran seluruh personel Pos Pam, perlengkapan pengamanan, kendaraan ambulance beserta perlengkapan medisnya.
“Kami hadir untuk memastikan seluruh personel menjalankan tugasnya dengan optimal, serta memastikan fasilitas pendukung tersedia dengan lengkap. Wisatawan yang datang ke Pantai Nongsa harus merasa aman dan nyaman. Polresta Barelang berkomitmen memberikan pelayanan terbaik guna menjaga situasi tetap kondusif, terutama menjelang dan selama arus mudik Lebaran,” tegas Kombes Zaenal.
Menurutnya Polresta Barelang akan terus meningkatkan pengawasan dan pengamanan selama masa liburan dengan menempatkan personel di titik-titik strategis,
“Hal ini untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta wisatawan yang berkunjung ke Batam,” jelas Kapolresta Barelang.(*)
Editor: Brp