oleh

Kunjungan Wisman ke Kepri Meningkat pada Agustus 2024 Meningkat

banner 728x90

Medianesia.id, Tanjungpinang – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Provinsi Kepulauan Riau selama Agustus 2024 mencapai 153.386 orang.

Jumlah tersebut meningkat 21,33 persen dibandingkan Juli 2024 yang tercatat sebanyak 126.418 kunjungan.

Kepala BPS Kepri, Margaretha Ari Anggorowati, menyampaikan peningkatan kunjungan wisman pada Agustus 2024 terutama dipicu oleh peningkatan di lima pintu masuk utama.

Kota Tanjungpinang mengalami peningkatan terbesar dengan 66,47 persen, diikuti Kabupaten Bintan dengan 27,42 persen, Kabupaten Karimun 19,70 persen, dan Kota Batam 18,88 persen.

“Jika dibandingkan dengan Agustus 2023, jumlah kunjungan wisman ke Kepri juga meningkat sebesar 24,79 persen, dari 122.911 menjadi 153.386 orang,” ujarnya dalam rilis diterima, Selasa (1/10).

Margaretha menjelaskan, sari total kunjungan tersebut, Kota Batam mencatat jumlah terbesar dengan 120.185 kunjungan atau 78,35 persen dari total kunjungan wisman ke Kepri.

Kabupaten Bintan menyusul dengan 20.655 kunjungan (13,47 persen), Kabupaten Karimun 6.555 kunjungan (4,27 persen), Kota Tanjungpinang 5.948 kunjungan (3,88 persen), dan pintu masuk lainnya mencatat 43 kunjungan.

Wisatawan asal Singapura mendominasi kunjungan dengan total 76.673 orang, diikuti oleh Malaysia dengan 28.208 kunjungan, Tiongkok 8.493 kunjungan, India 5.052 kunjungan, dan Filipina 3.042 kunjungan.

Sementara, Negara lainnya yang tercatat dalam sepuluh besar kunjungan termasuk Jepang, Inggris, Korea Selatan, Australia, dan Amerika Serikat.

“Dari sepuluh negara wisman terbanyak, sebagian besar mencatat peningkatan kunjungan pada Agustus 2024 dibandingkan bulan sebelumnya,” pungkas Margaretha. (Ism)

Editor: Brp

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *