Medianesia.id, Tanjungpinang – Badan amil zakat nasional (Baznas) Provinsi Kepulauan Riau menyalurkan dana infak kemanusiaan sebesar Rp3.022.821.885,-, ke Palestina.
Total infak kemanusiaan tersebut dikumpulkan oleh unit pengumpul zakat (UPZ) di seluruh kabupaten/kota se-Kepri.
Ketua Baznas Kepri, Arusman Yusuf , mengungkapkan infak kemanusiaan ini disalurkan kepada korban konflik perang di Palestina.
“Total infak yang terkumpul sebesar Rp3.022.821.885,” ungkapnya dalam rapat koordinasi daerah Baznas Provinsi Kepri di Agro Hotel Bintan, Selasa (21/11).
Dalam kesempatan itu, Arusman, menyebut potensi zakat di Provinsi Kepri sangat besar.
Oleh karena itu, ia berharap dukungan pemerintah daerah baik provinis dan kabupaten/kota untuk bersinergi mengembangkan potensi zakat.
Komentar