KPC Sebagai Sarana Edukasi dan Wadah Pecinta Seni Fotografi

Medianesia.id, Tanjungpinang – Setelah vakum beberapa tahun, Kepri Photo Community (KPC) akhirnya kembali hadir di tengah para penghobi dan pecinta seni fotografi di Kepri.

KPC merupakan komunitas atau wadah dalam edukasi fotografi. Selain itu, KPC juga sebagai wadah bagi para pecinta fotografi dalam mengapresiasi sebuah seni.

Kembali hadirnya KPC ini membuktikan banyakmasyarakat terutama kalangan anak-anak muda dan remaja yang mulai tertarik dengan seni fotografi.

Humas KPC, Yusnadi Nazar, mengatakan saat ini KPC sebagai wadah silaturahim, tengah fokus mengembangkan dan memajukan seni fotografi di Kepri khususnya Tanjungpinang dan Bintan.

“Fokusnya menghidupkan kembali geliat fotografi terutama untuk kalangan anak muda dan remaja,” katanya, Selasa (12/9).

Menurutnya, dalam komunitas ini para anggota bisa berkonsultasi segala hal tentang dasar dan perkembangan fotografi modern.