Medianesia.id, Tanjungpinang – Nottingham Forest semakin menggila dan menjadi-jadi. Klub peraih dua kali Liga Champions Eropa itu raih enam kali kemenangan beruntun.
Nottingham Forest mendapatkan rekor belum terkalahkan itu setelah melakoni enam laga dan bertengger di posisi tiga klasemen Liga Primer Inggris.
Terbaru, Nottingham Forest meraih kemenangan besar 0-3 saat laga tandang kontra Wolverhampton Wanderers di stadion Molineux, Selasa (7/1/2024).
Babak pertama, Forest unggul cepat pada menit ke-7 melalui tendangan Morgan Gibbs White menyambut umpan Anthony Elanga. Skor 0-1.
Selanjutnya, menit ke-44, Forest menambah keunggulan melalui tendangan striker Chris Wood yang menyambut umpan matang Callum Hudson Odoi. Skor 0-2.
Babak kedua, Nottingham Forest masih memegang kendali permainan. Meskipun begitu Wolverhampton dapat meladeni perlawanan sengit tersebut.
Pada akhir laga menit 90+4, petaka kembali muncul menghantui kubu Wolverhampton. Striker raksasa Nottingham Forest Taiwo Awoniyi mencetak gol. Skor menjadi 0-3.
Hasil ini membuat Nottingham Forest duduk nyaman di posisi tiga klasemen Liga Primer Inggris dengan poin 40. Poin yang sama dengan Arsenal yang berada di posisi dua.
Berkat kemenangan enam kali beruntun itu, Nottingham Forest kini hanya berjarak enam poin dari pemuncak klasemen Liga Primer Inggris Liverpool yang mengumpulkan poin 46. (Mhd)
Editor: Brp