Chelsea Raih Kemenangan Penting dalam Laga Derby London

Medianesia
Chelsea Raih Kemenangan Penting dalam Laga Derby London
Chelsea meraih kemenangan penting dalam laga Derby London. The Blues membungkam Tottenham Hotspur dengan skor tipis 1-0. Foto: X/@ChelseaFC

Medianesia.id, Tanjungpinang – Chelsea meraih kemenangan penting dalam laga Derby London. The Blues membungkam Tottenham Hotspur dengan skor tipis 1-0.

Chelsea sukses mengamankan tiga poin demgan menundukkan rival sekotanya, Tottenham Hotspur, pada lanjutan pekan ke-30 Liga Primer Inggris, Jumat (4/4/2025).

Bermain di kandang sendiri, The Blues tampil cukup dominan dengan menguasai bola dan jalannya laga Derby London tersebut.

Laga berlangsung sengit sejak menit awal. Kedua klub saling jual beli serangan. Ada beberapa peluang, namun tidak ada gol yang tercipta pada babak pertama.

Setelah jeda, Chelsea akhirnya dan memecahkan kebuntuan dan membuka keunggulan lewat gol sundulan Enzo Fernandez.

Menyambut umpan silang cantik dari Cole Palmer, Enzo Fernandez yang tidak terkawal, dengan mudah menanduk bola umpan dari Cole Palmer pada menit ke-50.

Chelsea sempat menggandakan keunggulan lewat tendangan keras Moises Caecedo. Namun VAR menyatakan gol tersebut tidak sah karena bek Levi Colwill terlebih dahulu terjebak offside.

Hingga babak kedua berakhir, Tottenham Hotspur gagal menyamakan skor. Sementara Chelsea gagal menggandakan keunggulan. Skor 1-0 untuk kemenangan The Blues.

Dengan kemenangan penting ini, The Blues kembali naik ke posisi empat klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan koleksi 52 poin.

Kemenangan ini menjaga asa The Blues mengamankan posisi empat besar dan bermain di Liga Champions Eropa musim depan.

Sementara itu, kekalahan ini membuat Tottenham Hotspur tertahan di posisi 14 dengan mengoleksi 34 poin dari 30 laga Liga Primer Inggris.

Chelsea kembali akan menghadapi laga Derby London dan tandang ke markas Brentford pada Minggu (6/4/2025) mendatang. (Mhd)

Editor: Brp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *