Medianesia.id – Sebanyak 36.920 vial Vaksin Covid-19 sudah sampai di Kota Padang, Sumatera Barat, Selasa, 5 Januari 2021.
Hal itu diungkapkan oleh Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatera Barat, Jasaman Rizal.
“Vaksin Covid-19 sudah sampai dan diterima dengan baik di Gudang Farmasi Prov. Sumbar pkl 08.30 WIB sebanyak 36.920 Dosis (19 koli),” ujar Jasman Rizal melalui pesat WhatsApp-nya, Selasa, 5 Januari 2021.
Diberitakan sebelumnya, PT Bio Farma (Persero) telah menyebar vaksin COVID-19 dari Sinovac berbagai wilayah Indonesia. Vaksin ini dikirim pada tanggal 3 dan 4 Januari 2021.
“Vaksin COVID-19 Sinovac dalam bentuk produk jadi, yang tiba di Indonesia pada 7 Desember 2020 sudah mulai didistribusikan dari Bio Farma ke seluruh provinsi di Indonesia. Pengiriman vaksin ini, tanggal 3 Januari 2021 dan tanggal 4 Januari 2021,” kata Head of Corporate Communication Bio Farma, Iwan Setiawan, Senin, 4 Januari 2021.
Pada tanggal 3 Januari 2021 dikirimkan vaksin COVID-19 ke 14 provinsi sejumlah 401.240 vial, dan tanggal 4 Januari 2021 ke 18 provinsi sejumlah 313.000 vial. Sehingga, dari data yang ia sampaikan vaksin ini telah tersebar di 32 provinsi.
Source:bentengsumbar
Komentar